Wedang ronde,
memang tidaklah asing terdengar oleh orang-orang Yogyakarta. Untuk anda yang
datang ke Yogyakarta sempatkan untuk berjalan-jalan ke alun-alun kidul
Yogyakarta ya sekedar untuk menyicipi
minuman yang satu ini. karna belum tentu di daerah anda ada minuman seperti
ini.
Di alun-alun
kidul Yogyakarta kita bisa jumpai lapak-lapak penjualan ronde, biasanya sudah
disediakan tempat lesehan dan meja kecil yang ditata berderet. Kita tinggal
memesan ke penjual rondenya, biasa dijual dengan harga Rp 4000,00. Sangat terjangkau
bukan???
Wedang ronde pas
banget dinikmati pada malam hari saat-saat musim hujan. Disajikan selagi hangat
dengan campuran air jahe, kolang-kaling, roti, bola-bola dari ketan berisi
kacang tanah didalamnya. Hmmmm nyumi. hangatnya ronde lebih nikmat lagi
dihidangkan dengan jagung bakar ataupun roti bakar, enaknya di santap dengan
kawan-kawan untuk ngobrol santai.
0 komentar:
Posting Komentar